Cek Spesifikasi dan Harga Realme GT3 di Ajang Pameran MWC 2023

Cek Spesifikasi dan Harga Realme GT3 di Ajang Pameran MWC 2023
Cek Spesifikasi dan Harga Realme GT3 di Ajang Pameran MWC 2023
banner 468x60

Pilihanrakyat.ID – Realme, perusahaan teknologi asal China yang dikenal dengan ponsel pintar inovatifnya bernama Realme GT3.

Kali ini perusahaan Realme telah memukau dunia dengan peluncuran produk terbaru mereka, Realme GT3, di ajang Mobile World Congress (MWC) 2023 yang diadakan di Barcelona, Spanyol pada tanggal 28 Februari 2023.

Flagship smartphone ini mempersembahkan teknologi fast charging tercepat yang pernah ada dalam dunia gadget.

Ponsel pintar Realme GT3 mengambil peran sebagai salah satu produk andalan yang memperkuat posisi Realme di industri ponsel dunia.

Daya tarik utamanya adalah teknologi fast charging yang memiliki kapabilitas luar biasa.

Dengan kecepatan pengisian mencapai 240W, Realme GT3 mampu mengisi baterainya yang memiliki kapasitas 4.600 mAh dari 0 hingga 100 persen dalam waktu yang tak lebih dari 10 menit, tepatnya hanya dalam 9 menit 30 detik.

Bahkan, separuh kapasitas baterai pun dapat diisi dalam waktu singkat, yaitu hanya dalam empat menit.

Kecepatan ini tidak hanya mengesankan dalam dunia smartphone, tetapi juga membuka peluang penggunaan yang lebih luas, seperti penggunaan untuk menelepon selama dua jam setelah pengisian daya selama 30 detik atau bermain game selama 25 menit.

Realme GT3 menunjukkan komitmen perusahaan untuk mendorong inovasi dalam industri smartphone dengan teknologi yang memberikan manfaat nyata bagi pengguna.

Hal ini sesuai dengan visi Realme untuk menjadikan merek mereka sebagai yang pertama dalam berani mengejar kemajuan di dunia perangkat seluler.

Chase Xu, Vice President dan President of Realme Global Marketing, mengamini pentingnya GT3 dalam perjalanan merek ini ke depan dan sebagai tonggak utama untuk prestasi yang akan datang.

Selain kemampuan fast charging yang mengesankan, Realme GT3 juga menampilkan desain premium yang menarik dengan nama Pulse Interface Design.

Desain ini menciptakan efek visual dengan lampu RGB yang menghiasi bagian belakang ponsel, berubah-ubah sesuai status pengisian baterai.

Kehadiran cahaya berwarna hijau, merah, dan biru (RGB) pada bagian belakang bodi memberikan kesan premium yang membedakan GT3 dari model sebelumnya.

Dalam hal spesifikasi, Realme GT3 menunjukkan keunggulannya dengan chipset Snapdragon 8+ Gen 1 5G, dipadukan dengan RAM LPDDR 5X dan memori UFS 3.1. Chipset ini memberikan kinerja yang lebih cepat tanpa mengorbankan efisiensi daya baterai.

Selain itu, sistem operasi Android 13 dengan Realme UI 4.0 mengoptimalkan pengalaman pengguna.

Dengan kelima varian memori yang ditawarkan, Realme GT3 memungkinkan para konsumen memilih sesuai kebutuhan mereka.

Panel layar AMOLED 1,5K dengan resolusi 2.772 x 1.240 piksel dan refresh rate hingga 144Hz memberikan tampilan visual yang halus dan adaptif.

Bagian kamera juga tak luput dari perhatian, dengan kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, sensor Sony IMX890+OIS, dan kamera mikroskopik 2 MP. Di bagian depan, kamera 16 MP memenuhi kebutuhan selfie.

Realme GT3 juga memanjakan pengguna dengan fitur unggulan seperti teknologi pendingin Cooling Stainless Steel Vapor Cooling System Max 2.0, pemindai sidik jari in-display, sistem speaker Dual Stereo dengan Dolby Atmos, serta kemampuan konektivitas 5G.

Dengan harga yang bersaing, Realme GT3 dijual dalam dua varian warna, Booster Black dan Pulse White, dengan harga mulai dari Rp 9,9 juta atau sekitar 650 dolar AS.

Meskipun belum ada konfirmasi tentang ketersediaan ponsel ini di pasar Indonesia, antusiasme masyarakat tentu tinggi menantikan barang tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *