Daerah  

Gus Fatih Bantu Masyarakat Dusun Jombo Wedusan Bangun Jalan; Tidak Ada Bantuan Dari Desa

Gus Fatih Bantu Masyarakat Dusun Jombo Wedusan Bangun Jalan; Tidak Ada Bantuan Dari Desa
Segenap warga Dusun Jombo bergotong royong membangun jalan desa. Foto@Cipto Silangka
banner 468x60

PILIHANRAKYAT.ID, Tiris – Masyarakat Desa Wedusan Dusun Jombo bergotong royong dalam memperbaiki jalan dari arah Kertosuko menuju desa Wedusan.

Dalam perbaikan jalan masyarakat sangat antusias karena memang mereka sadar akan pentingnya jalan.

Kesadaran masyarakat akan pentingnya jalan yang layak untuk dilalui melahirkan semangat gotong royong dalam memperbaiki jalan.

Sebab, jalan merupakan salah satu akses masyarakat dalam banyak hal, bahkan ekonomi masyarakat akan lebih baik jika akses jalannya mudah atau enak.

“Alhamdulillah kami bisa memperbaiki jalan dengan swadaya masyarakat dan bantuan dari Gus Fatih berupa semen 50 Sak” kata Arsidi yang merupakan salah satu masyarakat Dusun Jombo Desa Wedusan, Jum’at (3/6/2022).

Arsidi juga mengatakan bahwa pihak desa tidak ada bantuan sama sekali  dalam hal perbaikan jalan yang dilakukan oleh masyarakat setempat.

“Tidak ada bantuan dari desa dalam perbaikan jalan yang dilakukan oleh masyarakat Wedusan dusun Jombo mas, hanya Gus Fatih yang membantu kami dalam perbaikan jalan” tegasnya.

“Kami mewakili masyarakat disini (Wedusan; Red) mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan dari Gus Fatih” imbuhnya.

Dilain tempat Kades Wedusan mengiyakan bahwa memang pihak desa tidak memberi bantuan terkait jalan tersebut.

“Memang belum kami perbaiki jalan disana mas soalnya memang dananya tidak ada” jelas Kades Wedusan saat dihubungi oleh wartawan via telfon, Kamis (3/06/2022). (PR/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *