Opini  

Peristiwa Tak Terlupakan Sepanjang Bulan November

Peristiwa Tak Terlupakan Sepanjang Bulan November
Peristiwa Tak Terlupakan Sepanjang Bulan November
banner 468x60

Oleh: Achmad Sulaiman

Sebagaimana kita tahu bahwa bulan November salah satu bulan dari 12 bulan dalam setahun. November adalah bulan kesebelas. November sendiri berasal dari bahasa Latin yang berarti sembilan dari usul kata November yaitu Novem. Pada mulanya bulan November memiliki 29 hari. Akan tetapi ketika Kaisar Roma yang bernama Julius Cesar memimpin, ditambah satu hari lagi menjadi 30 hari.

Baiklah, mari kita mulai dari peristiwa yang terjadi di awal pembuka bulan November. Pada tanggal 1 November dalam sejarahnya tertulis bahwa pada tahun 1512 bulan November tanggal 1, Michelangelo memamerkan hasil karya lukisnya dan dirinya dijadikan sebagai seniman legendaris. Selanjutnya pada tahun 1945 bulan November tanggal 1 terjadi sebuah peristiwa besar pula yaitu Australia bergabung menjadi Anggota PBB.

Tanggal 2 November, pada tahun 1917 terjadi sebuah peristiwa bersejarah yaitu Deklarasi Balfour Dukung Zionisme di mana hal ini menjadi penanda sebagai awal terbentuknya negara Israel. Kemudaian pada tahun 1965 terjadi peristiwa bersejarah pula yaitu hari kelahiran aktor Bollywood yang sampai kini tetap bertahan popularitasnya di dunia perfilman yaitu, Shahrukh Khan.

Pada tanggal 3 November terjadi dua peristiwa penting, pertama terhadi pada tahun 1814 yaitu peristiwa; Sri Sultan Hamengkabuwono III meninggal dunia di Keraton Yogyakarta dan yang kedua terjadi tahun 1957, yaitu adanya Mahluk Bumi Pertama ke Antariksa : Anjing bernama Laika itu dikirim 4 tahun sebelum manusia pertama terbang ke luar angkasa.

Pada tanggal 4 November terjadi lima peristiwa bersejarah diantaranya: pertama, tahun 1869 di mana waktu itu Majalah Nature dijadikan sebagai majalah ilmiah tertua di dunia terbit untuk pertamakali; kedua, terjadi pada tahun 1918 yaitu terjadi Revolusi Jerman yang dimulai saat empat puluh ribu pelaut merebut pelabuhan di Kiel; ketiga terjadi tahun 1921, yaitu terbunuhnya Perdana Menteri Jepang “Hara Takashi” di Tokyo; keempat terjadi di tahun 1964, yakni wafatnya Pahlawan Nasional H. Agus Salim di Jakarta; dan kelima jatuh tahun 1995, yaitu Pembunuhan PM Israel Yitzhak Rabin : PM Yitzhak Rabin, pelopor perdamaian Israel dengan Palestina, ditembak tiga kali.

Pada tanggal 5 November memiliki 3 peristiwa paling bersejarah yaitu: pertama pada tahun 1605, Gagalnya Aksi Teror Guy Fawkes : Dia berhasil ditangkap saat akan meledakkan gedung parlemen Inggris di London; kedua tahun 1927, Garret Augustus Morgan pertamakali memancang Lampu merah di Wolverhampton Inggris; dan ketiga tanpa tahun sebagai Hari Ulang tahun Kota Minahasa bersamaan dengan Sam Ratulangi.

Pada tangga 6 November memiliki dua peristiwa paling spektakuler yaitu pada tahun 1157 merupakan hari yang paling prestisius bagi Mpu Panuluh dan Mpu Sedah dimana mereka mampu menyelesaikan menulis Kitab Kakawin Bharatayuddha dalam bahasa Jawa Kuno atas perintah Prabu Jayabhaya; dan kedua pada tahun 1908 yang menjadi hari berkabung sebab waktu ini Pahlawan perempuan asal Aceh, Cut Nyak Dhien wafat.

Pada tahun 7 November memiliki tiga peristiwa penting yaitu; pertama tahun 644 merupakan hari wafatnya salah sahabat Nabi Muhammar yakni Sahabat Khalifah Umar Bin Khattab; kedua terjadi pada tahun 1917 sebagai hari Revolusi Komunis Menguasai Rusia : Kaum Komunis Bolshevik pimpinan Vladimir Lenin berhasil singkirkan rezim Tsar Nicholas II; dan ketiga jatuh pada tahun 1935, yang mana ketika itu menjadi hari Lahirnya seorang Penyair Indonesia bernama W.S. Rendra yang populer dengan sebut si Burung Merak.

Pada tanggal 8 November memiliki dua peristiwa penting, yang pertama jatuh di tahun 1864 dimana Abraham Lincoln kembali terpilih sebagai Presiden USA dan kedua jatuh pada 1895, yaitu penemuan Sinar Ronsen (X-Rays) : Penemuan Wilhelm Rontgen dianggap sebagai keajaiban medis.

Pada tanggal 9 November terjadi dua peristiwa besar: pertama tahun 1953 di mana Kamboja merdeka dari Perancis kemudian pada tahun 1989 sebagai hari di mana Tembok Berlin yang memisahkan Berlin Barat dan Berlin Timur dibuka oleh pemerintah Jerman Timur.

Pada tanggal 10 November juga memiliki dua persitiwa penting di tanah air; pertama terjadi pada tahun 1293, yang dikenal dalam sejarah sebagai hari berdirinya kerajaan Majapahit dengan dilantiknya “Raden Wijaya” sebagai Raja Majapahit pertama yang bergelar Kertarajasa Jayawerdhana. Selanjutnya terjadi pada tahun 1945 di mana pada masanya terjadi sebuah perebutan Kota Surabaya dari Sekutu yang akhirnya diperingati sebagai Hari Pahlawan Nasional.

Pada tanggal 11 November pun memiliki dua persitiwa yang tak dilupakan oleh sejaraha, yang pertama terjadi tahun 1785 yaitu Hari Kelahiran Pahlawan Indonesia yang bernama “Pangeran Diponogoro”. Kedua terljadi tahun 1918, yaitu berakhirnya Perang Dunia I pada jam ke 11, hari ke 11, bulan ke 11 pada tahun 1918.

Pada tanggal 12 November hanya memiliki peristiwa penting yaitu Hari Kesehatan Nasional.

Pada tanggal 13 November juga terjadi satu peristiwa yaitu di tahun 1970, terjadi badai Bhola di Bangladesh (waktu itu Pakistan Timur) yang menewaskan sekitar 500.000 jiwa.

Pada tanggal 14 November 2010, Sebastian Vettel tampil sebagai Juara Dunia Formula One termuda.

Pada tanggal15 November 1945 adalah hari Penandatangan Perjanjian Linggarjati antara Belanda dan Indonesia dimana Belanda mengakui kekuasaan Indonesia atas wilayah: Jawa, Sumatera dan Madura.

Pada tangga 16 November kembali memiliki dua peristiwa penting yaitu pada tahun 1904 di mana John Ambres Fleming berhasil menciptakan Tabung Vakum dan juga merupakan Hari Konferensi Warisan Dunia.

Pada tanggal 17 November hanya terdapat satu peristiwa bersejarah yaitu terjadi tahun 1869, di mana Terusan Suez yang menghubungkan Laut Merah dan Laut Mediterania resmi dibuka.

Pada tanggal 18 November 1918 terjadi satu perstiwa hebat yaitu Latvia merdeka dari Russia.

Pada tanggal 19 November 1969 merupakan satu Legenda Sepak Bola Pele’ yang berhasil mencetak gol ke-1000 sepanjang kariernya.

Pada tanggal 20 November 1946, terjadilah sebuah peristiwa Puputan Margarana atau perang puputan melawan belanda yang di pimpin oleh I Gusti Ngurah Rai di Bali.

Pada tangga 21 November juga memiliki dua hari penting yang pertama menjadi Hari Pohon dan yang kedua terjadi pada tahun 1886 di mana Lewis A. Swift berhasil menemukan galaksi NGC 35.

Pada tanggal 22 November 1963 merupakan satu peristiwa genting sedunia di mana Presiden Amerika Serikat, John F. Kennedy ditembak mati di kota Dallas Amerika Serikat saat berkunjung ke Dallas, Texas

Pada tangga 23 November juga memiliki dua peristiwa penting. Yang pertama terjadi pada tahun 1852, di mana Anthony Trollope Seorang karyawan Kantor Pos membuat ide sebuah tempat untuk menerima surat yang diletakkan di tempat umum yang merupakan cikal bakal Kotak Pos. Kedua terjadi pada tahun 1890, di mana Raja William III dari Belanda meninggal dunia tanpa putra mahkota sehingga kerajaan diserahkan kepada Putri Wilhelmina.

Pada tanggal 24 November 1859 adalah hari di mana Charles Darwin mempublikasikan karya ilmiah berjudul The Origin of Species.

Pada tanggal 25 November memiliki tiga peristiwa hebat di dunia. Pertama jatuh di tahun 1867, di mana Alfred Nobel berhasil membuat dinamit dengan mencampur nitrogliserin dengan batu kapur berpori-pori; kedua jatuh pada tahun 1975, saat-saat Suriname merdeka dari Belanda; dan ketiga 25 November dijadikan sebagai Hari Guru Indonesia / HUT PGRI.

Pada tanggal 26 November 2004 terjadi Gempa Bumi berkekuatan 7.2 Skala Ritcher mengguncang Nabire, Papua.

Pada 27 November 1895 Alfred Nobel menandatangani wasiat untuk memulai pemberian penghargaan Nobel di Swedish-Norwegian Club, Paris.

Selanjutnya pada tanggal 28 November 1975, Timor Timur mendeklarasika kemerdekaan dari Portugal.

Kemudian pada 29 November 1890, Konstitusi Meiji mulai berlaku di Jepang.

Terakhir pada tanggal 30 November 1966, Barbados merdeka dari Inggris.

Demikian sepanjang bulan November yang ditandai oleh beragam peristiwa tak tertelupakan sepanjang sejarah. Sejak tulisan ini dibuat, tentu akan bertambah lagi hari-hari penting sepanjang bulan November, yang mungkin saja akan terjadi di hari-hari berikutnya, di masa mendatang.

Sebagai penutup, perlu kita ingat bahwa bulan November telah menjadi sebuah lagu dengan judul “November Rain” yang digubah oleh Gun’s N Roses.

Tabik, Semoga memberi mamfaat dan motivasi diri.

Achmad Sulaiman adalah admin dari pilihanrakyatnews.blogspot.co.ic

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *