PILIHANRAKYAT. ID, Probolinggo- Penggagalan Pupuk Subsidi yang dilakukan oleh Polres Kab. Probolinggo mendapat Apresiasi dari Ketua Panja Pupuk Subsidi.
Muchlis selaku Ketua Panja Pupuk Subsidi memberikan Apresiasi atas keberhasilan Polres Probolinggo yang telah mengamankan 2 Ton Pupuk Subsidi.
“Selaku Ketua Panja, saya memberikan Apresiasi kepada Polres Probolinggo yang telah mengamankan distribusi pupuk bersubsidi ilegal” kata Muchlis saat dihubungi oleh Wartawan Pilihanrakyat.id, Selasa (28/01/2025).
Diketahui sebelumnya bahwa Polres Probolinggo melalui Polsek Besuk bersama Tim Satwa telah berhasil mengamankan Dua Pelaku penyalahgunaan Pupuk Subsidi dengan membawa 40 sak atau Total 2 Ton (23/01/2025).
Selaku Ketua Panja, Muchlis tidak hanya memberikan apresiasi saja tetapi secara tegas, dia mengatakan harus diusut tuntas pelaku utama dari penyalahgunaan pupuk bersubsidi ilegal
“Ayok usut tuntas dari penyalahgunaan pupuk bersubsidi tersebut. Siapa pelaku sebenarnya, baik pengirim maupun yang menerimanya” tegasnya.
“Kami akan terus berupaya untuk menuntaskan mafia pupuk bersubsidi ilegal. Saat ini, telah kami telaah betul informasi-informasi yang sudah masuk. Nanti kita gerak bersama-sama agar masyarakat di bawah tidak terdholimi. Kami akan tegas terhadap mafia pupuk bersubsidi” tambahnya